Dear..

Dear me,

Assalamualaikum, apa kabar? Sehat kan?
Bagaimana kuliahmu? Kau sudah semester berapa? Kapan diwisuda? Semoga setelah wisuda, kau bisa melanjutkan citacitamu menjadi orang yg bermanfaat bagi orang lain ya, sesuai dengan profesimu. Kau benar-benar sudah dewasa, aku tak menyangka akan secepat ini.

Bagaimana kabar hafalanmu? Kau masih dan akan selalu menjaganya kan?

Bagaimana kabar dua pahlawan kesayanganmu, ummi dan abi tercinta? Mereka berdua pasti sudah terlihat semakin tua, ya? Tapi aku yakin, mereka masih sehat sentosa, seperti saat kau kecil dulu. Apa kau sudah membanggakan mereka? Jika belum, minta maaflah kemudian berusaha sekeras mungkin agar mereka benarbenar bangga padamu. Sadarlah, hari terus berganti, waktu terus bejalan. Kau tak ingin ada penysalan, kan?. Sampaikan salamku pada kedua pahlawanmu ya.

Bagaimana kabar kedua jagoanmu? Mereka yang kau bilang sangat menyebalkan tapi bisaa saja membuatmu rindu. Mba Nia dan Mas Ihsanmu sudah sukses, ya?
Mba Nia benar-benar sudah menjadi dokter yang hebat, kan? Akhirnya usaha kerasnya tidak sia-sia. Apakah kau sering menghubunginya? Pasti dia masih cerewet seperti dulu ya? Salam dariku, ya.
Mas Ihsan bagaimana? Pasti dia sudah sukses ya dengan pekerjaannya. Dia sudah menjadi orang hebat kan sekarang? Kalian sudah tidak suka bertengkar lagi, kan? Ah jadi rindu, jangan lupa sampaikan salam dariku.

Pasti kau benar benar rindu ya dengan mereka semua? Pasti kau rindu masa kecilmu yang indah, ketika kalian belum merantau, berpencar untuk mencari ilmu.
Ketika kalian masih tinggal dalam 1 rumah, rumah yang sederhana namun penuh cinta.
Rumah yang selalu diselimuti kehangatan oleh kedua pahlawanmu.
Rumah yang dipenuhi bingkai-bingkai yang menampilkan perjalanan hidup kalian.
Rumah yang benarbenar dirindukan bagi setiap penghuninya.
Sudahlah, aku tak ingin membuatmu larut dalam krinduan yang terlalu dalam.

Berusahalah sebaik mungkin, raihlah prestasi sebanyak mungkin, bahagiakan orang-orang terkasihmu selalu, jangan pernah menyakiti hati mereka sedikitpun.

Semangat selalu, pantang menyerah! Karna dalam quran surat Al-baqarah ayat 286 disebutkan bahwa “Allah tidak akan membebani hambanya malainkan sesuai dengan kemampuannya.”
Jadi, opstimislah dalam menjalani kehidupanmu, semangat!


Teruntuk Salma Mutiara Fajrina di usia 19 tahun.
Dari Salma Mutiara Fajrina di usia 15 tahun.


Bekasi, 25 Juli 2015

Komentar

Postingan Populer